Apa kabar para pembaca Rahasiaasehat.blogspot.com? Setelah membahas artikel tentang "5 Benda Penyebab Alergi Yang Kita Gunakan Dalam Kehidupan Sehari-hari"
Pada artikel kali ini Admin ingin membahas mengenai "6 Fakta Menarik
Tentang Bersin". Bersin dapat disebabkan oleh banyak faktor seperti flu,
iklim cuaca, alergi dan lain-lain.
Kita semua pasti pernah mengalami bersin. Hal yang membedakan dari
bersin yang dialami tiap orang hanya kecil kerasnya suara yang dihasilkan. Lalu
mengapa suara yang dihasilkan setiap orang saat bersin berbeda? Hal ini
dikarenakan perbedaan kemampuan setiap individu untuk mengontrolnya. Berikut
ini adalah ulasan fakta menarik tentang bersin, penasaran bukan? Mari Kita
simak artikelnya.
1. Udara yang dikeluarkan dari bersin memiliki kecepatan
hingga 100 mil/jam
"MythBusters" (program hiburan pendidikan TV yang dibuat
dan diproduksi oleh perusahaan Australia)
melakukan uji coba mengenai kecepatan udara yang dihasilkan oleh bersin. Hasil
dari uji coba tersebut menyatakan bahwa bersin antara 30 dan 35 mil per jam.
2. Kuman yang Tersemprot Saat Bersin dapat mendarat Sangat Jauh
Beberapa penelitian menyatakan bahwa kuman yang tersemprot saat
bersin akan terlontar sejauh radius 5 kaki. Tapi banyak ilmuan yang berani
bertaruh bahwa kuman yang tersemprot saat bersin akan terlontar sejauh 30 kaki .
Dengan jarak sejauh itu dipastikan Kita tidak dapat kabur dari kuman yang
terlontar saat bersin.
3. Bersin Dapat Merestart Hidung Kita
Pada tahun 2012, Peneliti menemukan fakta mengapa Kita bersin, dan
apa yang sebenarnya terjadi saat Kita bersin. Science Daily melaporkan: Seperti
komputer yang sedang freeze, hidung kita memerlukan "restart" ketika
kewalahan, dan restart biologis ini dipicu dengan terjadinya bersin. Setelah
bersin terjadi maka dalam saluran hidung akan dibersihkan.
4. Sinar Matahari Dapat Memicu Bersin
Bulu, merica, pilek, flu dan alergi bukan satu-satunya alasan penyebab
bersin. Salah satu sebab lainnya adalah cahaya yang terang. Faktanya sekitar
satu dari empat orang bersin di bawah sinar matahari, reaksi tersebut disebut
refleks bersin fotik.
5. Bersin Dapat Terjadi Berturut-turut
Partikel buruk yang terperangkap dalam saluran hidung dan dikeluarkan
saat bersin tidak akan langsung dikeluarkan sekaligus. Sering kali membutuhkan
lebih dari sekali bersin untuk menghilangkan iritasi yang disebabkan partikel
buruk tersebut, itulah mengapa beberapa bersin dapat terjadi berturut-turut.
6. Mata Kita Menutup Saat Bersin
Disaat kebetulan Kita sedang mengemudi dan kemudian Kita merasa
akan bersin, tidak ada yang dapat Anda lakukan untuk membuat mata Kita terbuka. Hal ini disebabkan sinyal dari otak menerima peringatan untuk
bersin dan membuat mata Kita menutup secara spontan. Refleks tersebut mirip
dengan cara lutut Kita bereaksi ketika dokter mengetuknya dengan palu kecil
mungil. Banyak cerita mengatakan saat Kita bersin dan mata Kita tetap terbuka,
hal ini dapat menyebabkan bola mata kita ikut terpental keluar karena
dorongannya.
Sekian artikel dari Admin mengenai "6 Fakta Menarik Tentang
Bersin", semoga bermanfaat ya teman-teman pembaca. And don't
forget share is care.^^
Sumber :
Baca Juga
Artikel Lainnya ya Teman-teman:
No comments:
Post a Comment